Black Friday Promo Hosting Unlimited Indonesia
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

CARA SETING PORT FORWADING MIKROTIK UNTUK AKSES SERVER KERJA REMOTE WORK FROM HOME


Apa itu Kerja Remote ? Kerja Remote merupakan istilah untuk kerja jarak jauh.  Jadi nggak datang ke kantor untuk bekerja seperti pekerja pada umumnya. Bisa saja, ia bekerja dari luar kota, luar negeri, di pegunungan, kafe, hingga komunikasi dan segala pekerjaan dilakukan dengan teknologi.

Pada prinsipnya work from home sama dengan remote working . Work from home merupakan salah satu bentuk remote working. Jadi bekerja jarak jauh untuk perusahaan dari rumah. Di samping pekerja, work from home banyak dilakukan oleh orang-orang yang berwirausaha. Yup, mereka ini menjadikan rumah sebagai “kantor”.

Rata - rata kantor mempunyai sebuah Jaringan Network yang mempunyai Server di kantor dan harus datang ke kantor dan menggunakan aplikasi atau service Server tersebut harus berada di kantor.



Disini saya akan share bagaimanA cara seting Server bisa di akses dari Luar dengan menggunakan Mikrotik untuk kerja remote.

1. Masuk ke router Mikrotik anda dengan menggunakan Winbox
2. Lanjut ke Menu IP - Firewall - NAT
3. Klik tanda +
4. Isi Chain : dstnat
5. Protocol : TCP (Jika Protocol server TCP)
6. Dst Port : 1234 (Port ini bisa sesuai keinginan Anda)
7. Masuk ke tab Action
8. Pilih Action : dst-nat
9. To Address : Isi Ip Address Server Anda
10. To Port : Isi Port Server Anda (Misal Port 80 http)
11. Klik OK

Cara diatas adalah cara Simple untuk akses Server dari Luar atau untuk Kerja Remote, akan tetapi jika Server sudah bisa di akses dari luar, Akan ada efek untuk keamanan dari Server itu sendiri.

Jika dengan cara aman untuk akses server dari Luar, bisa juga menggunakan VPN (Virtual Private Network), cara ini bisa dibilang aman untuk akses server dari luar, Karena VPN merupakan sebuah metode untuk membangun jaringan yang menghubungkan antar node jaringan secara aman / terenkripsi dengan memanfaatkan jaringan publik (Internet / WAN).


Subscribe to receive free email updates: